Rabu, 07 Maret 2012

Museum

Share on :

Museum Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang

Di Palembang terdapat dua museum. Yaitu, museum Sultan Mahmud Badaruddin II yang letaknya ditepi Sungai Musi dan dikelola oleh Pemerintah Kota Palembang. Lainnya adalah Museum Balaputra Dewa di Jl. Sudirmam Km 5,5 Palembang yang dibangun tahun 1978 dan dikelola Dinas Pendidikan Nasional.

Di museum SMB II terdapat arca-arca kuno diantaranya Ganesha Amarawati dan Buddha serta peninggalan kuno, termasuk dari era Sriwijaya.


Museum Balaputra Dewa Palembang

Museum Balaputra Dewa dibangun dengan arsitektur tradisional Palembang pada areal seluas 23.565 meter persegi. Di museum ini terdapat sekitar 2000 koleksi barang-barang tradisional Palembang, ofset binatang dari berbagai daerah di Sumatera Selatan dan beberapa miniatur rumah di pedalaman. Terdapat pula replika prasasti yang pernah ditemukan di Bukit Siguntang.

Museum terbuka untuk umum mulai pukul 09.00 sampai 14.00 kecuali hari Senin, hari Minggu dibuka pada pukul 08.00 - 14.00 WIB. Dari pusat kota dapat dicapai dengan kendaraan otolet atau taksi-taksi yang langsung ke halaman museum.

Sumber:
Sumselprov.go.id

0 komentar:

Posting Komentar